Bandarlampung – Anggota DPRD Bandarlampung Agus Widodo melaksanakan pembinaan ideologi pancasila dan wawasan kebangsaan di halaman TKIT Rabbani, Kedamaian, Minggu (17/11/2024).
Agus Widodo mengimbau kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan baik pada Pemilukada 27 November 2024.
“Pilih pemimpin sesuai hati nurani,” ujarnya.
Selain itu, politisi PKS ini juga mengimbau masyarakat untuk selalu menerapkan dan mengamalkan nilai – nilai pancasila dikehidupan sehari – sehari.
“Jika sudah menerapkan nilai – nilai pancasila dengan baik, insyaAllah bahagia dunia akhirat,” ujarnya.
Menurut Ketua Fraksi PKS Bandarlampung ini, kondisi moral di masyarakat saat ini sangat miris. Lantaran lunturnya nilai – nilai pancasila.
“Dengan kegiatan ini diharapkan bisa mengembalikan ruh Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” jelasnya. (*)